7 Jus Tinggi Antioksidan, Bantu Cegah Radikal Bebas
Mengonsumsi jus tinggi antioksidan bukan hanya menyegarkan tapi juga dapat membantu menjaga kesehatan tubuh.
Antioksidan berperan penting dalam melawan radikal bebas yang dapat merusak sel dan menyebabkan berbagai penyakit.
Jus-jus ini juga kaya akan vitamin dan mineral yang baik untuk daya tahan tubuh, kesehatan kulit, hingga mencegah penuaan dini.
Pentingnya Antioksidan dalam Buah dan Sayuran
Antioksidan dalam tubuh dapat membersihkan radikal bebas berbahaya.
Dampak radikal bebas ini bisa menyebabkan penyakit degeneratif.
Studi di International Journal of Food Science and Technology menyebutkan bahwa flavonoid fenolik, likopen, karotenoid, dan glukosinolat termasuk antioksidan yang terdapat dalam buah dan sayur yang bermanfaat dalam pencegahan penyakit seperti aterosklerosis, kanker, diabetes, radang sendi, dan juga penuaan.
Karena itulah buah dan sayur mampu meningkatkan kesehatan dan mencegah atau meringankan penyakit.
Jenis Jus Tinggi Antioksidan
Berikut ini beragam pilihan buah dan sayur yang enak dijadikan jus dan kaya antioksidan.
1. Jus Bit

Buah bit atau beetroot, termasuk salah satu buah yang kaya antioksidan.
Menurut studi di jurnal Food Science & Nutrition, buah bit mengandung betalain (betanin) dan nitrat.
Betanin terbukti menghilangkan stres oksidatif dan nitrat dapat mencegah kerusakan DNA.
Studi tersebut juga menjelaskan bahwa buah bit memiliki aktivitas antitumor dengan menghambat proliferasi sel, angiogenesis, menginduksi apoptosis sel, dan autofagi.
Moms bisa membuat jus dengan memadukan buah bit dengan apel, wortel, jeruk, atau lemon agar rasanya lebih segar.
2. Jus Delima

Suka buah delima? Coba dibuat jus deh Moms.
Studi di jurnal Advanced Biomedical Research, menjelaskan bahwa delima dapat membantu mencegah atau mengobati berbagai faktor risiko penyakit termasuk tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, stres oksidatif, hiperglikemia, dan aktivitas inflamasi.
Telah dibuktikan bahwa komponen tertentu dari delima seperti polifenol memiliki potensi efek antioksidan, antiinflamasi, dan antikarsinogenik.
Bahkan lebih lanjut, penelitian itu juga memaparkan bahwa potensi antioksidan jus delima lebih besar daripada anggur merah dan teh hijau.
Wah, jadi tertarik untuk konsumsinya, ya Moms!
Baca Juga: Nutrisi Buah Segar VS Jus Buah, Mana Lebih Menyehatkan?
3. Jus Sayuran Hijau

Selain buah, sayuran juga kaya antioksidan, terutama sayuran berdaun hijau.
Laman WebMD menyebutkan bahwa sayuran berdaun hijau tua, seperti bayam dan kangkung merupakan sumber antioksidan, vitamin C dan karotenoid yang baik.
Sayuran ini juga merupakan sumber vitamin K.
Selain dikonsumsi sebagai salad sayur, Moms juga bisa jadikan sayuran ini sebagai jus.
Baca Juga: 11 Jus yang Bagus untuk Kulit, Mengatasi Kerusakan Kulit!
4. Jus Wortel

Manfaat wortel yang paling dikenal adalah dapat membantu meningkatkan kesehatan penglihatan.
Menurut studi di jurnal Scientific African, manfaat wortel untuk mata itu karena kandungan senyawa bioaktif penting seperti karotenoid yang dimilikinya.
Studi tersebut lebih lanjut menjelaskan kandungan antioksidan wortel seperti alfa dan beta-karoten, likopen, dan lutein.
5. Jus Persik

Persik mengandung konsentrasi tinggi vitamin (termasuk vitamin A, vitamin B, dan vitamin C) dan kalsium serta fosfor.
Melansir studi di jurnal Foods, persik mengandung berbagai senyawa fenolik, seperti flavan-3-ol, flavonol, dan antosianin, yang memberikan efek antioksidan tinggi yang bermanfaat bagi kesehatan.
Baca Juga: 15 Resep Jus Buah Segar Kaya Nutrisi, Tanpa Ampas!
6. Jus Buah Beri

Buah beri seperti blueberry, blackberry, dan stroberi mengandung antioksidan yang tinggi.
Studi di Journal of Zhejiang University, menunjukkan bahwa ketiga jenis buah beri tersebut mengandung berbagai asam fenolik dan berbagai jenis flavonoid, dengan blueberry memiliki kandungan fenolik total tertinggi serta kadar proantosianidin dan antosianidin yang tinggi.
Selain dikonsumsi langsung beragam buah beri ini juga enak dibuat jus, lho Moms!
7. Jus Jeruk
Buah jeruk yang kaya vitamin, juga mengandung antioksidan seperti terpenoid dan flavonoid.
Bukan hanya efek antioksidannya, melansir studi di jurnal Antioxidants, buah jeruk juga memiliki sifat antiinflamasi, antimutagenik dan antikarsinogenik, jadi pastinya sangat bagus untuk kesehatan ya!
Baca Juga: 12+ Jus untuk Asam Lambung Naik, Cocok untuk Penderita Maag
Tips Mengonsumsi Jus untuk Hasil Optimal

Jus buah dan sayur merupakan cara yang mudah dan lezat untuk mendapatkan asupan vitamin, mineral, dan antioksidan yang penting bagi tubuh.
Berikut beberapa tips untuk mengonsumsi jus agar mendapatkan hasil optimal untuk kesehatan:
- Pilihlah buah dan sayur yang segar dan berkualitas.
- Gunakan variasi buah dan sayur dengan warna yang berbeda untuk mendapatkan berbagai macam nutrisi.
- Cuci buah dan sayur dengan bersih sebelum diolah.
- Moms dapat menambahkan sedikit air atau es batu untuk menyesuaikan rasa dan kekentalan jus.
- Hindari menambahkan gula atau pemanis buatan ke dalam jus.
- Minumlah jus di pagi hari untuk memulai metabolisme tubuh.
- Minumlah jus di antara waktu makan sebagai camilan sehat.
- Hindari minum jus sebelum tidur karena dapat mengganggu kualitas tidur.
- Meskipun jus kaya akan nutrisi, namun penting untuk dikonsumsi dalam jumlah yang moderat.
- Terlalu banyak minum jus dapat meningkatkan kadar gula darah dan menyebabkan penambahan berat badan.
- Sebaiknya konsumsi jus tidak lebih dari 2 gelas per hari.
Nah itu dia Moms berbagai jus tinggi antioksidan yang dapat meningkatkan kesehatan dan mencegah penyakit.
Pastikan konsumsi gizi seimbang setiap harinya agar tubuh mendapatkan asupan nutrisi yang tepat.
- https://pmc.ncbi.nlm.nih.gov/articles/PMC4007340/
- https://pmc.ncbi.nlm.nih.gov/articles/PMC8565237/
- https://www.webmd.com/food-recipes/antioxidants-your-immune-system-super-foods-optimal-health
- https://pmc.ncbi.nlm.nih.gov/articles/PMC10451236/
- https://pmc.ncbi.nlm.nih.gov/articles/PMC3274736/
- https://pmc.ncbi.nlm.nih.gov/articles/PMC9563965/#
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2025 Orami. All rights reserved.