25 April 2025

10 Rekomendasi Selimut yang Nyaman dan Lembut untuk Keluarga

Ada yang motif juga, lho Moms
10 Rekomendasi Selimut yang Nyaman dan Lembut untuk Keluarga

Foto: Freepik.com/freepik

Rekomendasi selimut yang nyaman dan hangat tentu jadi pilihan penting untuk membuat waktu istirahat Moms dan keluarga lebih berkualitas.

Selimut bukan sekadar pelengkap tidur, tapi juga bisa memberikan rasa tenang, nyaman, dan membantu tidur lebih nyenyak, apalagi saat cuaca dingin.

Artikel ini akan membahas berbagai jenis selimut terbaik yang bisa Moms pilih sesuai kebutuhan dan selera keluarga, mulai dari bahan dan ukurannya.

Jadi, pastikan Moms baca sampai akhir untuk menemukan selimut yang paling cocok di rumah!

Rekomendasi Selimut

Bagi Moms yang sedang mencari selimut yang lembut dan nyaman untuk digunakan sehari-hari oleh anggota keluarga di rumah, simak beberapa rekomendasi selimut di bawah ini, ya Moms!

Selimut World Home ini bisa jadi pilihan rekomendasi selimut bagi Moms yang menginginkan selimut lembut dan tidak mudah gerah.

Terbuat dari bahan kain microtex dan dacron, selimut ini dikenal adem, tidak mudah berbulu, serta warnanya tidak luntur meski sering dicuci.

Dengan pilihan warna pastel seperti cream, hijau, abu, navy, hingga ungu, tampilannya juga bikin kamar terlihat lebih tenang dan estetik.

Selain nyaman di kulit, selimut ini juga tergolong tahan lama dan cocok digunakan sehari-hari oleh seluruh anggota keluarga.

Sebagai salah satu rekomendasi selimut yang nyaman dan praktis, selimut bulu halus ukuran 150x200 cm ini cocok digunakan sehari-hari, terutama saat cuaca dingin.

Terbuat dari bahan polyester yang halus dan lembut di kulit, selimut ini dirancang untuk memberikan kehangatan tanpa membuat gerah.

Selain tampil dengan desain yang simpel dan elegan, bahan polyesternya juga tidak mudah menyerap noda, tahan jamur, dan tidak luntur saat dicuci.

Bulu pada selimut ini tidak mudah rontok dan bisa dicuci dengan mesin, menjadikannya pilihan praktis dan higienis untuk Moms dan keluarga di rumah.

Rekomendasi selimut yang cocok untuk penggunaan harian selanjutnya adalah AZKO Sleeplite dengan material fleece yang lembut.

Selimut ini hadir dengan motif garis dan warna merah yang hangat, serta terasa ringan namun tetap memberikan kenyamanan saat digunakan.

Bahannya yang lembut dan tidak panas menjadikannya pas untuk digunakan di ruang keluarga, kamar anak, atau sebagai pelengkap saat bersantai.

Salah satu rekomendasi selimut yang menarik untuk Moms adalah Selma Levi dengan ukuran 140x200 cm.

Selimut ini memiliki kombinasi warna dan motif yang cantik, cocok digunakan di kamar tidur atau sebagai pelengkap sofa di ruang keluarga.

Dengan bahan polyester yang lembut dan nyaman, selimut ini juga sangat mudah dibersihkan, sehingga praktis digunakan setiap hari oleh seluruh anggota keluarga.

Sedang mencari rekomendasi selimut yang lembut dan nyaman, Kintakun Selimut Flannel ukuran 160x200 cm ini bisa jadi pilihan.

Terbuat dari 100% bahan polyester dengan tekstur flannel yang halus seperti kulit bayi, selimut ini memberikan rasa hangat tanpa membuat gerah.

Selain itu, selimut ini juga sudah melalui uji cabut bulu sehingga tidak mudah rontok, serta dirancang anti alergi dan iritasi, sehingga aman untuk seluruh anggota keluarga.

Fitur thermophysical comfort-nya membuat selimut ini mampu menyesuaikan dengan suhu tubuh, pas untuk digunakan saat musim hujan atau dingin.

Baca Juga: 15 Rekomendasi Sleeping Mask Terbaik di Bawah 100 Ribu

Untuk Moms yang mencari rekomendasi selimut lucu untuk anak, Miniso Selimut dengan Topi Lotso dari koleksi Toy Story bisa jadi pilihan menarik.

Selimut ini berukuran 100x80 cm dan terbuat dari bahan 100% polyester yang lembut serta mampu menyerap air dengan cepat.

Didesain dengan topi karakter seperti Lotso, Alien, atau James Sullivan, selimut ini cocok digunakan saat bersantai, bepergian, atau sebagai hadiah yang menggemaskan.

Jika Moms mencari rekomendasi selimut yang ringan namun tetap hangat, selimut bulu halus Moria ukuran 120x170 cm ini bisa jadi pilihan tepat.

Terbuat dari material bulu polyester yang lembut dan nyaman di kulit, selimut ini tidak terlalu tebal namun tetap memberikan kehangatan yang pas untuk digunakan di rumah.

Dengan berat hanya 300 gram, selimut ini praktis digunakan tanpa membuat gerah, cocok untuk anak-anak maupun orang dewasa.

Rekomendasi selimut selanjutnya cocok digunakan Moms dan keluarga di rumah adalah selimut bulu dewasa tebal embos ukuran 180x200 cm.

Dengan bahan polyester berkualitas tinggi, selimut ini lembut, hangat, dan terasa nyaman saat dipakai.

Ukurannya yang besar cukup untuk dua orang dewasa, sehingga cocok digunakan untuk bersantai atau tidur bersama anak.

Selimut ini juga awet karena bulunya tidak mudah rontok dan warnanya tidak cepat luntur, serta mudah dibersihkan.

Motif embos yang menarik membuatnya ideal dijadikan sebagai hadiah spesial untuk ulang tahun atau pernikahan.

Salah satu rekomendasi selimut yang bisa mempercantik kamar tidur Moms adalah Informa Selimut Moryn Rose berukuran 150x200 cm.

Selimut ini memiliki desain bertekstur dengan permukaan yang lembut dan halus, terasa nyaman saat digunakan sehari-hari.

Terbuat dari bahan polyester berkualitas, warna selimut ini tidak mudah pudar meski sering dicuci.

Selain nyaman digunakan, selimut ini juga memberikan sentuhan dekoratif yang cantik di tempat tidur atau sofa di rumah.

MAMILO Selimut Bulu Tebal menjadi salah satu rekomendasi selimut yang pas digunakan dua orang dewasa.

Dibuat dengan bulu halus dan lembut, selimut ini memberikan rasa nyaman dan hangat saat digunakan.

Dengan ketebalan gramasi 750 gram, selimut ini cukup tebal namun tetap ringan di kulit.

Bulu tidak mudah rontok dan warnanya tidak luntur, sehingga awet dan mudah dirawat.

Motifnya yang kekinian juga membuat tampilan kamar jadi lebih menarik.

Baca Juga: 8 Rekomendasi Bantal Tidur, Semakin Nyenyak dan Berkualitas

Dengan berbagai rekomendasi selimut di atas, Moms bisa memilih yang paling nyaman, aman, dan sesuai kebutuhan keluarga agar tidur lebih nyenyak.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2025 Orami. All rights reserved.