Sinopsis Film Superman 2025, Pergulatan Batin Clark Kent!
Film Superman 2025 menjadi perbincangan hangat di kalangan pecinta film superhero karena menandai dimulainya era baru pahlawan DC Universe.
Film ini dijadwalkan tayang di bioskop Indonesia pada 9 Juli 2025 dan akan menghadirkan sosok Superman terbaru yang diperankan oleh David Corenswet.
Dengan sentuhan penyutradaraan dari James Gunn, film ini diharapkan membawa nuansa segar dalam dunia pahlawan super.
Jika Moms dan Dads penasaran dengan jalan ceritanya serta siapa saja yang akan tampil di layar, simak sinopsis dan daftar pemain lengkap dari Film Superman 2025 dalam artikel ini, ya!
Baca Juga: 22 Film Bioskop Juli 2025, Film Hollywood dan Indonesia!
Sinopsis Film Superman 2025

Film Superman 2025 mengangkat kembali sisi paling manusiawi dari sosok pahlawan ikonik, Clark Kent.
Film ini menjadi awal dari semesta sinematik DC yang baru, dengan cerita yang berfokus pada pergulatan batin Clark dalam menjalani dua kehidupan, sebagai jurnalis di Smallville dan sebagai Superman.
Di balik kekuatan supernya, Clark menghadapi tekanan besar dari masyarakat dan pemerintah yang melihat dirinya sebagai ancaman, bukan harapan.
Konflik semakin memanas dengan kehadiran Lex Luthor (Nicholas Hoult), seorang pengusaha jenius yang memandang Superman sebagai bahaya bagi kebebasan manusia.
Ketegangan tak hanya terjadi secara fisik, tapi juga dalam perdebatan moral dan politik, khususnya saat Lois Lane (Rachel Brosnahan) juga mempertanyakan peran Superman dalam konflik internasional.
Ingin tahu bagaimana nasib Superman dalam menjalankan kehidupannya dalam menghadapi konflik moral dan politik? Apakah Clark Kent mampu mengatasinya semua?
Jika Moms dan Dads penasaran, maka jangan lupa untuk menyaksikan film Superman 2025 yang akan tayang di bioskop mulai 9 Juli 2025.
Daftar Pemain Film Superman 2025

Setelah mengetahui sinopsis film Superman 2025 secara singkat di atas. kini Moms dan Dads bisa mengetahui daftar pemain yang turut berperan di film pahlawan ikonik satu ini.
Berikut nama-nama aktornya Moms:
- David Corenswet sebagai Clark Kent / Superman
- Rachel Brosnahan sebagai Lois Lane
- Nicholas Hoult sebagai Lex Luthor
- Nathan Fillion sebagai Guy Gardner / Green Lantern
- Isabela Merced sebagai Hawkgirl
- Edi Gathegi sebagai Mr. Terrific
- Anthony Carrigan sebagai Metamorpho
- María Gabriela de Faría sebagai The Engineer
- Skyler Gisondo sebagai Jimmy Olsen
- Sara Sampaio sebagai Eve Teschmacher
- Terlene Evans sebagai Cat Grant
- Wendell Pierce sebagai Perry White
- Milly Alcock sebagai Supergirl
- Sean Gunn sebagai Maxwell Lord
- Pruitt Taylor Vince sebagai Jonathan Kent
- Neva Howell sebagai Martha Kent
- Frank Grillo sebagai Rick Flag Sr.
Baca Juga: Sinopsis Film KPop Demon Hunters, Animasi yang Tayang di Netflix
Film Superman 2025 hadir dengan nuansa baru yang lebih emosional, berisi, dan relevan dengan isu masa kini.
Tak hanya menyuguhkan aksi seru, film ini juga mengajak penonton menyelami sisi paling manusiawi dari pahlawan ikonik DC.
Jangan lewatkan tayangnya di bioskop pada 9 Juli 2025 untuk menyaksikan transformasi Superman yang lebih mendalam dan menyentuh, ya Moms Dads!
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2025 Orami. All rights reserved.